A. Visi dan Misi Unit Pelaksana Teknis Marketing & Public Relations Universitas Nasional (UPT-MPR UNAS)
A.1. Visi UPT-MPR Universitas Nasional
Menjadi bagian kemahasiswaan yang unggul dalam pelayanan pembinaan, dan pengelolaan kegiatan kemahasiswaaan, ekosistem kewirausahaan , pembangunan citra positif dan pelayanan kesehatan untuk mendukung tercapainya akreditasi internasional menuju world class university pada tahun 2025
A.2. Misi UPT-MPR Universitas Nasional
Berdasarkan visi yang hendak dicapai UNAS, maka misi UPT-MPR Universitas Nasional adalah:
- Mengembangkan strategi marketing/promosi yang efektif dengan mengoptimakjan sumber daya manusia dan teknologi;
- Mempublikasikan kegiatan belajar mengajar, pengabdian kepada masyarakat serta penelitian yang diselenggarakan oleh UNAS yang berorientasi pada peningkatan minat calon peserta didik;
- Menciptakan Sumber daya manusia yang berkompeten di bidang marketing dan publikasi;
- Memperkuat dan memperluas jaringan kerjasama dengan masyarakat, pemerintah, dunia usaha dan industri, media, lembaga pendidikan lembaga kursu dalam rangka perluasan akses, penguatan daya saing dan pencitraan publik;
B. Tujuan UPT-MPR Universitas Nasional
Berdasarkan misi yang hendak dicapai UNAS, maka tujuan UPT-MPR Universitas Nasional adalah:
- Terlaksananya program marketing yang efektif oleh SDM yang kopenten dengan bantuan teknologi moderen;
- Tercapainya dokumentasi dan publikasi kegiatan Universitas Nasional yang efektif di media massa dengan teknologi digital atau konvensional;
- Terciptanya Sumber Daya Manusia yang berkompeten dalam bidangnya;
- Terbinanya hubungan harmonis antara organisasi dengan publik, baik publik internal maupun eskternal ;
C. Sasaran UPT-MPR Universitas Nasional
Berdasarkan misi yang hendak dicapai, maka sasaran mutu kegiatan UPT-MPR Universitas Nasional adalah:
- Meningkatnya jumlah mahasiswa baru yang sesuai target ditetapkan oleh Universitas Nasional;
- Meninkatkan citra prositif Universitas Nasional terhadap pemirsa media digital ataupun media konvensional;
- Dengan Sumber Daya Manusia yang berkompeten akan meningkatkan kulitas pelayanan untuk menarik mahasiswa baru;
- Tumbuhnya kepercayaan publik kepada Universitas Nasional;
D. Deskripsi Tugas UPT-MPR Universitas Nasional
- Merumuskan pedoman sistem penjaminan mutu unit UPT-MPR Universitas Nasional dan deskripsi tugas dan wewenang para personil;
- Merumuskan strategi UPT-MPR Universitas Nasional berjangka menengah (3-5 tahun) untuk dikaji dan ditetapkan oleh pimpinan;
- Merumuskan rencana kerja, target dan anggaran per semester atau tahunan untuk diputuskan oleh pimpinan
- Merumuskan kajian atau penelitian di bidang UPT-MPR Universitas Nasional (antara lain potensi pasar, perilaku konsumen dan perbandingan produk dan biaya kuliah perguruan tinggi pesaing);
- Mempublikasikan aktivitas universitas ke media massa;
- Membina hubungan baik dengan kalangan pers, antar perguruan tinggi, pemerintah dan swasta (termasuk industri) dalam kerangka UPT-MPR Universitas Nasional;
- Melakukan dokumentasi kegiatan universitas;
- Menyiapkan profil universitas dan unit-unit dengan produk video, cetak, website secara ekslusif;
- Menyiapkan brosur, kalender, cenderamata universitas;
- Melaksanakan promosi dan sponsorship untuk merekrut mahasiswa baru dan mengembangkan citra positif;
- Membina hubungan baik dengan warga lingkungan sekitar kampus;
- Mengelola desain, manajemen konten, dan updating informasi pada website Universitas Nasional;
- Mengelola penerbitan bulletin cetak Universitas Nasional yang terbit sebulan sekali;
- Mengelola pelayanan counter pendaftaran mahasiswa baru;
- Mengolah informasi masukan, kritik dan saran dari publik internal dan eksternal universitas;
- Menggunakan anggaran secara efisien dan mempertanggungjawabkan penggunaan anggaran.
E. Deskripsi Wewenang UPT-MPR Universitas Nasional
- Menerapkan pedoman sistem penjaminan mutu unit UPT-MPR Universitas Nasional dan deskripsi tugas dan wewenang para personil;
- Menyampaikan laporan strategi UPT-MPR Universitas Nasional kepada pimpinan;
- Menyampaikan rencana kerja UPT-MPR Universitas Nasional kepada pimpinan dan melaksanakan seluruh aktivitas yang termuat dalam rencana kerja untuk mencapai target yang telah ditetapkan;
- Menyampaikan hasil kajian atau penelitian kepada pimpinan dan pihak-pihak terkait;
- Menilai news value kegiatan, mengundang pers dan membiayai transport atau cenderamata kepada pekerja pers, serta menyampaikan hasil publikasi media kepada pimpinan dan unit terkait;
- Menjalin kerjasama yang saling menguntungkan dengan pihak eksternal;
- Menetapkan standar dokumentasi dan memenuhi material dokumentasi (contoh cetak foto, edit video);
- Desain dan produksi profil dan pengawasan langsung kepada supplier;
- Desain dan produksi brosur, kalender dan cenderamata dan mendistribusikan;
- Menentukan sasaran dan aktivitas promosi, merekkrut mahasiswa magang secara efisien sesuai plafon anggaran dalam perencanaan;
- Menjalin komunikasi dan mensponsori dana kegiatan warga secara efisien;
- Menentukan desain, struktur konten, memasukkan/ memperbaharui informasi pada website Universitas Nasional;
- Menentukan desain, merekrut mahasiswa magang, memilih dan menentukan berita yang dimuat;
- Menetapkan standar pelayanan prima, merekrut mahasiswa magang dan melayani pengunjung sesuai jam kerja;
- Menerima, menolak atau merevisi rencana anggaran teknis dengan berpedoman pada perencanaan anggaran periodik.
F. Strategi UPT-MPR Universitas Nasional
- Peningkatan mahasiswa baru dan peningkatan kualitas input mahasiswa;
- Peningkatan Jumlah Publikasi;
- Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia di bidang MPR;
- Menjalin kerja sama dengan lembaga/organisasi baik internal maupun eskternal;