Jakarta (UNAS) – Nazira Aisyah Putri, mahasiswi Program Studi Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Universitas Nasional (UNAS), berhasil meraih Juara 1 Kategori Tanding Kelas E Putri dalam Kejuaraan Indonesia Pencak Silat Paku Bumi International. Kejuaraan bergengsi ini berlangsung pada 31 Januari – 2 Februari 2025 di GOR Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Saat dihubungi oleh Tim Humas UNAS, Kamis (13/2/2025), Nazira, yang akrab disapa Zira, mengungkapkan bahwa motivasinya mengikuti kejuaraan ini adalah untuk membuktikan bahwa dirinya mampu bersaing dengan mahasiswa dari berbagai universitas di Indonesia. Dalam persiapannya, Zira menjalani latihan intensif setiap sore bersama Tim Silat UNAS. Ia juga mengikuti sesi try out di kampus lain guna meningkatkan kemampuannya. “Saya berlatih setiap hari bersama tim silat UNAS pada sore hari, tapi sesekali kami juga berlatih di UPN Veteran Jakarta untuk try out,” ungkapnya.
Ketika ditanya tentang target berikutnya, Zira menegaskan bahwa perjalanan ini belum selesai. “Saya akan terus berlatih untuk kejuaraan selanjutnya. Saya tidak akan puas dengan hasil kemarin dan akan terus belajar agar lebih berkembang,” ujarnya. Selain itu, Zira berharap prestasinya dapat mengharumkan nama Universitas Nasional di kancah pencak silat nasional. “Saya berharap pencapaian ini bisa membawa nama baik UNAS dan di kejuaraan berikutnya saya bisa memberikan hasil yang lebih baik lagi,” tambahnya.
Keberhasilan Zira di dunia pencak silat bukanlah yang pertama. Sebelumnya, ia juga telah meraih berbagai prestasi di ajang nasional lainnya, antara lain:
- Medali Emas – Jakarta National Championship 2024 (Padepokan TMII Pencak Silat Indonesia)
- Medali Perak – Indonesia Super Championship 2024 (23-25 Agustus 2024)
- Juara Piala Rektor – UIKA Championship 2024
Pada Kejuaraan Paku Bumi International 2025, Zira menerima medali emas dan sertifikat sebagai bentuk penghargaan atas kerja keras dan dedikasinya.
Keberhasilan Zira menjadi bukti bahwa mahasiswa UNAS mampu berprestasi tidak hanya di bidang akademik, tetapi juga dalam dunia olahraga. Dengan semangat dan kerja kerasnya, ia telah membuktikan bahwa disiplin, latihan, dan tekad yang kuat dapat membawa seseorang meraih puncak kesuksesan.
Dengan pencapaiannya ini, Zira siap melangkah lebih jauh dan terus membawa Universitas Nasional ke panggung prestasi nasional dan internasional. (*DMS)