Logo MPR

Plt. Dekan FISIP UNAS, Dr. Aos Yuli Firdaus, S.IP., M.Si., mengatakan, simulasi internal ini penting dilakukan untuk mencheck dan re-check dokumen kebutuhan akreditasi sebagai bentuk upaya peningkatan akreditasi.

“Melalui simulasi internal ini juga kita bisa menyamakan persepsi, sehingga pengisian dokumen akreditasi sejalan dengan ketentuan yang ada,” ucap Aos dalam sambutannya saat membuka kegiatan.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan penyampaian hasil penilaian dokumen Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) Prodi Sarjana dan Magister Administrasi Publik, oleh Mia Handini, ST., MMSI., yang merupakan bukti kinerja program studi dan merupakan bagian dari instrument akreditasi.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni UNAS Dr. Erna Ermawati Chotim, S.Sos., M.Si., menuturkan bahwa simulasi internal ini juga merupakan startegi BPM untuk mendorong Prodi dan UPM agar bisa mengoptimalkan pengisian dokumen akreditasi.

“Saya berharap adanya kerja keras dan kerja sama diantara prodi, tim akreditasi, dan para unit-unit terkait, Prodi Sarjana dan Magister Administrasi Publik bisa memberikan hasil akreditasi yang optimal dengan predikat unggul,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua Program Studi Magister Administrasi Publik, Dr. Marry Ismowati, M.Si., Sekretaris Program Studi Magister Administrasi Publik, Aberar Guridno, M.A.P., Ketua Program Studi Sarjana Administrasi Publik, Dr. Bhakti Nur Avianto, S.I.P., M.Si., Sekretaris Program Studi Administrasi Publik, Khoirul Abror Ad-Dluha Ghoni, S.A.P., M.A.P., dan Kepala Unit Penjaminan Mutu FISIP UNAS, Dr. Jeanne Noveline Tedja, M.Kesos. (NIS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *