Jakarta (UNAS) – Ikatan Alumni Fakultas Biologi Universitas Nasional (IKA Fabiona) mengadakan webinar bertajuk “Bersihkan Bumi dari Mikroplastik untuk Masa Depan Lebih Sehat” pada Sabtu (12/10), sebagai bagian dari peringatan Dies Natalis Universitas Nasional ke-75 dan reuni akbar IKA Fabiona.

Wakil Dekan Fakultas Biologi dan Pertanian, Dr. Sri Endarti Rahayu, M.Si., menyoroti ancaman mikroplastik terhadap lingkungan dan kesehatan manusia. “Mikroplastik tidak terurai dengan sempurna dan menjadi bahaya jangka panjang bagi ekosistem serta kesehatan kita,” ujar Sri Endarti.

Ketua IKA Fabiona, Prof. Dr. Dedy Darnaedi, mengungkapkan bahwa mikroplastik kini menjadi ancaman serius. “Plastik dahulu adalah sahabat, namun kini, dalam bentuk mikroplastik, ia menjadi masalah nyata bagi lingkungan dan kesehatan manusia,” jelas Dedy.

Selain diskusi, acara juga dilengkapi dengan kegiatan Fun Walk di Kawasan Kota Tua, Jakarta, pada Minggu (13/10), di mana para peserta berpartisipasi dalam aksi pengumpulan mikroplastik dari lingkungan sekitar.

Webinar ini menghadirkan pembicara ahli, antara lain Peneliti BRIN, Prof. Dr. Reza Cordava dan Prof. Dr. Sutiyarso dari Universitas Lampung, serta alumni UNAS yang kini menjadi praktisi lingkungan.(MPR)